“Ini sudah ubahan yang kebeberapa kali, sebelumnya hanya beberapa bagian yang diganti,” jelas Lerry Rahmat Rizky, juragan Caos Custum Bike (CCB) yang kebagian tugas memenuhi keinginan konsumennya.
Ini bukan tantangan baru bagi CCB, rumah modifikasi yang terletak di Jl. Pancoran Barat VIII No. 6, Jakarta Selatan ini, sudah cukup piawai untuk membangun motor ber-genre dual purpose seperti ini. Mulai dari awal ubahan ringan sampai se-frontal ini, semuanya digawangi kru CCB.
Ada alasan tersendiri kenapa Lerry memakai ban merek ini, jika dilihat lebih jelas kembangannya terlihat lebih kasar, “Kita tidak pernah tahu medan seperti apa yang bakal kita lewati saat turing, tapi dengan ban jenis ini cukup mumpuni, baik melaju kencang di jalan mulus maupun ketika harus melibas medan keriting,” alasannnya.
Bagian suspensi juga tidak luput, semua komponen standar pun dipensiunkan, sebagai gantinya menggunakan suspensi upside down punya YZ125, biar selaras swing arm juga ikut diganti dengan Aprilia RXV 450. “Swing arm ini versi motor trail, jadi tidak terlalu lebar,” kata Lerry.
Nah, sekarang tampilan motor sudah berubah jauh dengan kondisi standar, hampir semua bagian tidak ada yang tertinggal. “Ubahan ini sudah maksimal dan sudah gak bisa diapa-apakan lagi, komponen yang dipakai juga keluaran terbaru semua,” yakin Lerry. (motorplus-online.com)
DATA MODIFIKASI
Ban depan: Avon Distanzia 120/70
Ban belakang: Avon Distanzia 160/60
Pelek depan: Takasago 3,5 x 17 inci
Pelek belakang: Takasago 4,25 x 17 inci
Suspensi depan : Yamaha YZ 125
Swing Arm: Aprilia RXV 450
Cover Sokbreker: Honda CRF
Teromol: Roz
Disc Brake: Roz
Handle: Zeta
Tutup Tangki: Zeta
Bodi: Honda CRF 250 2012
Headlamp: KTM 250 EXCF
Spakbor: KTM 250 EXCF
Saklar Lampu: KTM 250 EXCF
Setang : Pro Taper Ricky Carmichael version
Handguard: Zeta
Selang rem: Hel
Knalpot: Custom
Caos Custom Bikes: 08170089400 / 021700894000
Tidak ada komentar:
Posting Komentar